Selasa, 10 Desember 2013

Jangan Layani Orang Yang Mengajak Berdebat

Barangsiapa meninggalkan perdebatan sementara dia di
pihak yang salah, maka akan di bangunkan sebuah rumah baginya di surga paling bawah. Dan barang siapa
meninggalkan perdebatan sementara ia berada pada
pihak yang benar, maka akan dibangunkan baginya sebuah rumah di tengah surga. (HR. Abu Dawud, At- Tirmidzi, dan Ibnu Majah)

Sesungguhnya perdebatan akan menghilangkan sifat
mahabbah (saling mencintai) dan persahabatan. Dan
perdebatan akan mewariskan kemarahan, dendam dan pemutusan ukhuwah.

Di antara sebab yang mendorong seseorang untuk
melakukan perdebatan adalah dalam rangka memperoleh kemenangan, agar ia dapat dikatakan sebagai seorang yang pintar dan paling benar pendapatnya, dan kurangnya penjagaan terhadap tergelincirnya lisan pada
dirinya.
Kesemuanya itu merupakan sikap yang tidak terpuji.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar